Pusat Bahasa Universitas Hang Tuah & SMA Wachid Hasyim 5: Bersinergi untuk Meningkatkan Kompetensi Siswa

Surabaya, 13 -14 Januari 2025, Pusat Bahasa bekerja sama dengan SMA Wachid Hasyim 5 Surabaya, menghadirkan program eksklusif yang dirancang untuk meningkatkan keterampilan bahasa siswa serta memberikan akses ke standar internasional dalam penguasaan bahasa Inggris.

Sebagai bagian dari komitmen kami untuk meningkatkan kompetensi siswa, Pusat Bahasa menawarkan kursus bahasa Inggris dengan pendekatan interaktif dan efektif. Dengan bimbingan tenaga pengajar profesional, siswa akan merasakan pengalaman belajar yang dinamis dan komunikatif.

Selain kursus, Pusat Bahasa juga menyelenggarakan English Proficiency Test (EPT), sebuah tes kemampuan bahasa Inggris yang dirancang untuk mengukur kecakapan siswa dalam berbahasa Inggris baik untuk keperluan akademik maupun profesional. Hasil tes ini memberikan gambaran akurat tentang tingkat kemampuan bahasa Inggris siswa dan dapat digunakan sebagai syarat akademik maupun karier di masa depan.

Melalui kerja sama ini, diharapkan siswa SMA Wachid Hasyim 5 Surabaya dapat lebih percaya diri dalam berkomunikasi dalam bahasa Inggris dan siap menghadapi persaingan global.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *